Thursday, 14 April 2011

Membuat Program Piramida dengan Inputan Pada Python

a=int(raw_input("Berapa Baris ? :"))
b=1
for i in range (a,0,-1)
     for j in range (i,0,-1)
            print " ",
     for k in range (0,b,1)
            print "*",
     b=b+2
     print " "






Logika


1.  Mendeklarasikan variable a yang bertipe data integer yang nilainya bisa  diinput melalui keyboard dengan perintah “a=int(raw_input(“Berapa baris ? :”))”.

2.   Mendeklarasikan variabel b yang bernilai 1.

3.  Mendeklarasikan perulangan bercabang dengan menggunakan variable i yang di dalamnya terdapat ketentuan atau jangkauan dengan perintah “for i in range (a,0,-1)”. Maksudnya adalah di dalam variable i tersebut ada a,0-1. a adalah nilai inputan, 0 adalah batas akhir/bawah dan -1 adalah perubahan nilai variable setiap kali perulangan.

4.  Mendeklarasikan perulangan selanjutnya menggunakan variable j yang di dalamnya terdapat ketentuan atau jangkauan dengan perintah “for j in range (i,0,-1)” . Maksudnya adalah di dalam variabel j tersebut ada i,0,-1. i adalah batas atas pada perulangan kedua yang nilainya berubah-ubah tergntung perulangan selanjutnya, , 0 adalah batas akhir/bawah dan -1 perubahan nilai variabel setiap kali perulangan.

5.  Mencetak spasi ke samping dengan perintah print “ “, sebanyak tergantung nilai inputan  proses ini dilakukan jika syarat terpenuhi.

6. Mendeklarasikan perulangan selanjutnya menggunakan variable k yang di dalamnya terdapat ketentuan atau jangkauan dengan perintah “for k in range (0,b,1)” . Maksudnya adalah di dalam variabel k tersebut ada 0,b,1. 0 adalah batas atas pada perulangan ketiga yang nilainya tetap, b adalah batas akhir/bawah yang bernilai 1 karena sudah dideklarsikan sebelumnya dan 1 perubahan nilai variabel setiap kali perulangan.

7. Mencetak tanda * dengan perintah print “*”, proses ini dilakukan jika perulangan memenuhi persyaratan.

8.   Mendeklarasikan counter yang berguna untuk merubah nilai.

9.   Mencetak spasi ke bawah  dengan perintah print “ “.


Semoga Ilmu Di Atas Bermanfaat
Berbagi Ilmu untuk Sesama

0 comments:

Post a Comment